test
Loading...

TEMPLATE JERICHO 3

Mumpung lagi suka n sekalian biar ilmu blogger dapat menyerap cepat, saya buat template lagi. Kali ini sudah masuk ranah "kriminal" template orsi blogger "sederhana" benar-benar saya aduk aduk dan acak acak, untuk memenuhi hasrat saya yang ingin membuat template blog yg lain dari pada yg lain,  padat, komunikatif, informatif dan menghibur serta tetap enak dipandang.

Template Jericho3 ini boleh dikatakan sedikit extreme, baik dari segi ukuran dan tata letak, dibuat hanya dengan tujuan memanjakan dan memberi informasi sebanyak banyaknya kepada pengunjung tanpa harus berpindah halaman.

Template Jericho ini juga memungkinkan untuk menambah widget sebanyak yang kita suka karena kita bisa menambahkan element blog di sidebar dengan scrollbar atau bisa menambahkan di fixed menu intinya banyak ruang buat kita untuk menempatkan element.

Gambar - Template Jericho3



Template ini juga dilengkapi dengan menu navigasi seperti previous, refresh page dan next page  serta dilengkapi juga tombol menuju atas dan bawah halaman  dalam satu kolom, sehingga pengunjung tidak perlu menyeret nyeret mouse kian kemari.

Supaya sedikit 'menghibur' dan tidak membuat jenuh, tampilan dibuat atraktif dengan halaman dibuat scroll silang (ada yang bergeser dan ada yang fixed alias diam) dan sebagian sidebar juga menggunakan scrollbar dengan harapan selain bisa menapung banyak widget juga menjadikan daya tarik tersendiri template ini.

Warna dibuat adem ayem tentrem gemah ripah loh jinawi dengan warna degradasi ungu muda (mudah-mudahan tidak hilang kesan machonya) dengan tujuan agar tidak silau dimata dan disandingkan dengan warna degradasi biru muda dibeberapa bagian untuk memberikan warna "kejutan" namun masih dalam kategori smooth or halus.

Kekurangan masih banyak disana sini seperti  ketika kita  buka di layar kecil bagian bawah template ada kemungkinan tidak terlihat semua. namun kita bisa menghilangkan beberapa komponen di area fixed menu supaya bagian bawah bisa terlihat di layar kecil .

Akhir  kata apabila ada yang mengatakan template ini adalah "Template Gagal", maka pandanglah ini hanya sebagai  "Template inspiratif", yang memberi motifasi, acuan dan referensi guna pembuatan template yg sempurna dan variatif  terutama bagi para basic blogger.
Writen and posted by: hendri tresnahadi - all about my pc - Updated at : 18.23

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Untuk upload foto silahkan gunakan format penulisan :
https://lh3.googleusercontent.com/-nOwXSVh4vfc/VrHFxkM3y4I/AAAAAAAAF74/_judoEq75dA/h28/memasukan%2Bimage.jpg

Supaya rapih lebar foto maksimal 350 pixel